SILATURAHMI FORKOPIMCAM KE CALON KUWU DESA KEDOKANBUNDER KECAMATAN KEDOKANBUNDER

 

KEDOKANBUNDER – Forkopimcam Kecamatan Kedokanbuder melaksanakan kegiatan silaturahmi  Kecalon Kuwu  di Desa  kedokanbunder Kecamatan Kedokanbunder, dengan mendatangi  ke- 4 Calon Kuwu kerumahnya untuk menjalin silaturahmi agar dalam Pemilihan Kuwu serentak dapat berjalan dengan lancar dan  kondusif. Rabu, 5-5-2021.

Melaksanakan kegiatan silaturahmi ke rumah masing-masing Calon Kuwu Tahun 2021 berkesempatan untuk berkunjung ke rumah Calon Kuwu Desa Kedokanbunder Kecamatan Kedokanbunder :

– No Urut 1. Bapak  Takmid

– No Urut 2. Bapak Waskim

– No Urut 3. Bapak Idi Waridi

– No Urut 4. Bapak H. Kasdi

Kegiatan silaturahmi dalam rangka mengajak partisipasi dari Calon Kuwu, untuk menjaga kondusifitas wilayah Desa kedokanbunder Kecamatan Kedokanbunder tetap mengutamakan kerukunan dan kedamaian antar warga masyarakat, senantiasa tetap menjaga situasi yang aman damai dan kondusif.

Camat Kedokanbunder Andri M. Shaleh , AP., M.Si menyampaikan dalam pemilihan semua harus bersikap legowo dan menerima dengan bijaksana, bersaing secara sehat, punya niat yang tulus untuk membangun Desa dan kemampuan dalam mengelola berbagai permasalahan di Desa.

“Siapapun Kuwu yang terpilih nanti  dapat membangun Desanya, meningkatkan perekonomian warga khususnya Desa Kedokanbunder Kecamatan Kedokanbunder  dan  memberikan pelayanan bagi warganya,” ujarnya.

Sedangkan Pj. Kuwu kedokanbunder ERUDI, SE menyampaikan Panitia Pemilihan Kuwu harus netral, Calon Kuwu harus siap kalah dan siap menang, jika terpilih fokus terhadap program kerja dan para Calon Kuwu agar tidak melanggar hukum mentaati semua aturan yang berlaku.

“Panitia dan aparat Desa harus netral,  pada saat pelaksanaan.” Ungakpnya.